Jerry Yang Chih-Yuan (lahir 6 November 1968) adalah pengusaha berdarah Amerika-Taiwan, pendiri Yahoo! Inc bersama dengan David Filo, serta Kepala Pegawai Eksekutif untuk perusahaan tersebut. Ia juga merupakan salah satu dari dua Ketua Yahoo! dan dewan direksi.
Pada tahun 2007, kekayaannya diperkirakan bernilai 2,2 Milyard dolar AS ditempatkan sebagai orang yang ke-432 terkaya di dunia, menurut majalah Forbes.
Awal tahun 2012, Jerry Yang akhirnya meninggalkan Yahoo, perusahaan yang didirikannya sejak 1995. Ia meninggalkan Yahoo sepenuhnya, tidak ada lagi posisi yang dipegangnya di sana, termasuk kursinya di dewan direksi. Hal ini dilakukan hanya dua minggu setelah Yahoo memilih CEO baru, Scott Thompson. Ia memiliki 3,69 persen saham Yahoo, sedangkan David Filo yang juga pendiri Yahoo memiliki 6 persen. Jumlah itu berdasarkan data April-Mei 2011.
Pada tahun 2007, kekayaannya diperkirakan bernilai 2,2 Milyard dolar AS ditempatkan sebagai orang yang ke-432 terkaya di dunia, menurut majalah Forbes.
Awal tahun 2012, Jerry Yang akhirnya meninggalkan Yahoo, perusahaan yang didirikannya sejak 1995. Ia meninggalkan Yahoo sepenuhnya, tidak ada lagi posisi yang dipegangnya di sana, termasuk kursinya di dewan direksi. Hal ini dilakukan hanya dua minggu setelah Yahoo memilih CEO baru, Scott Thompson. Ia memiliki 3,69 persen saham Yahoo, sedangkan David Filo yang juga pendiri Yahoo memiliki 6 persen. Jumlah itu berdasarkan data April-Mei 2011.
Dilahirkan di ibu kota Taipei, Taiwan pada 6 November 1968, Yang pindah ke San Jose, California pada usia sepuluh tahun, bersama ibu dan saudara lelakinya. Ayahnya meninggal ketika Yang berusia dua tahun. Dia mendakwa bahwa walaupun ibunya merupakan seorang guru Inggris, dia hanya tahu satu perkataan Inggris ketika berpindah ke Amerika. Menguasai bahasa Inggris hanya dalam tiga tahun, dia kemudiannya diletakkan dalam kelas Advanced Placement Program (AP).
Yang menamatkan Sekolah pertengahan Sierramont, dan Sekolah Menengah Piedmont Hills, dan seterusnya menerima Ijazah Sains (B.S.) dan Ijazah Lanjutan Sains (M.S.) dalam jurusan eletrik dari Universitas Stanford, di mana dia merupakan ahli fraterniti Phi Kappa Psi.
Ketika belajar dalam Jurusan Eletrik di Universitas Stanford, dia bersama David Filo pada April 1994 halaman Internet yang terdiri dari panduan kepada halaman web lain yang dikenal sebagai "Jerry's Guide to the World Wide Web". Ia dinamakan sebagai Yahoo, backronym bagi "Yet Another Hierarchical Officious Oracle", tetapi Yang dan Filo bertegas bahawa mereka memilih nama tersebut karena mereka sukakan definisi umum yahoo: "kasar, ringkas, tidak terurus". Yahoo menjadi amat popular, Yang dan Filo menyedari potensi perniagaan dan bersama menubuhkan Yahoo! Inc. pada April 1995.
Yahoo! bermula sebagai Portal web dangan panduan web bagi memberikan julat keluaran dan pelauanan yang luas bagi aktivitas ditalian, dan kini merupakan salah satu situs internet terkemuka dan mempunyai jaringan trafik tertinggi di internet.
Yang menikah dengan Akiko Yamazaki, yang dibesarkan di Costa Rica. Dia merupakan lulusan Universitas Stanford dengan ijazah dalam jurusan industri. Dia bertemu Akiko Yamazaki dalam program luar negara Stanford di Kyoto pada 1992.
Yang kini merupakan ahli Lembaga Pengarah bagi Alibaba, Asian Pacific Fund, Cisco dan Yahoo! Jepang, dan juga Lembaga Amanah Universitas Stanford.
Pada February 2007, Jerry Yang dan isterinya menjanjikan USD $75 juta kepada Universitas Stanford, alma mater mereka, sebagian besar darinya akan diperuntukkan bagi membangun bangunan alam sekeliling baru di kampus.
Sumber, Wikipedia
Yahoo